Membuat Cover Simple dengan Memanfaatkan Gradient dan Layer Style




Bagi kita yang bergelut di dunia kepenulisan, khususnya di platform seperti wattpad, sweek, dan lainnya. Tentu diharuskan untuk memiliki cover atau sampul yang mewakili isi dari cerita yang kita buat. Banyak sekali jenis cover wattpad yang bisa kita gunakan, salah satunya adalah cover simple.

Memang kedengarannya cover simple itu terasa cukup mudah membuatnya, karena tinggal mencari gambar yang sesuai lalu diberi teks untuk judul. Namun, kenyataannya masih banyak yang masih asal-asalan dalam membuatnya. Seperti dalam penempatan judul, jenis font, pemilihan warna, dan lain sebagainya.

Membuat cover simple sebenarnya sangat mudah, dan bisa terlihat sangat elegan bila kita sedikit ‘mengulik’-nya. Kali ini, saya akan memberikan contoh membuat cover simple dengan memanfaatkan gradient dan layer style.


  • Pertama, buat terlebih dahulu dokumen kerja baru dengan cara meng-klik menu ‘file’ dan pilih ‘new’.





  • Kemudian akan muncul jendela baru untuk mengatur dokumen kerja kita. Di sini bebas kita bisa mengisinya sesuai kebutuhan. Di sini saya contohkan memberi nama dokumen itu dengan ‘Latihan Cover’, dengan ukuran 1024x1600 pixel, untuk ukuran cover wattpad.




  • Dokumen kerja kita pun sudah siap.




  • Selanjutnya, kita akan membuka foto yang akan kita buat menjadi cover simple itu. Caranya klik menu ‘file’ dan pilih ‘open’, lalu cari tempat di mana foto itu berada.




  • Maka akan muncul dokumen baru untuk foto yang telah kita buka tadi.




  • Pilih ‘move tool’, lalu seret foto model tersebut pada dokumen kerja yang telah kita buat tadi. Hasilnya pun seperti ini.




  • Atur ukuran foto tersebut hingga sesuai dengan dokumen kerja kita. Caranya, masih sama dengan memilih ‘move tool’, lalu tekan CTRL+T pada keyboard untuk mengatur ukurannya. Kita tinggal menarik titik yang berada paling ujung untuk memperbesarnya. Jangan lupa sambil menahan tombol ‘shift’ agar fotonya tetap proporsional.





  • Lalu, kita akan tambahkan efek gradient. Caranya klik ‘create new fill or adjusment layer’ yang terdapat di bawah layer, kemudian pilih ‘gradient’.




  • Di sini kita bebas mengatur gradient tersebut. Untuk lebih jelasnya dalam memahami gradient, bisa lihat di artikel saya tentang memahami gradient.





  • Seperti inilah ketika gradient tersebut ditambahkan.




  • Jika diperhatikan, terdapat bagian foto tersebut yang masih kasar, atau tidak tertutupi oleh gradient. Kita akan coba untuk menghilangkannya.




  • Caranya adalah dengan menambahkan ‘vector mask’ terlebih dahulu, kemudian pilih ‘brush tool’ dengan jenis ‘soft brush’ dan atur opacity dan fill brush-nya menjadi 40% dan 60%. Kita tinggal menggosokan brush tersebut pada bagian yang masih kasar tadi. Hasilnya pun seperti ini.




  • Lalu kita tinggal menambahkan judul dari cerita tersebut dengan menggunakan ‘text tool’ serta atur penempatannya.




  • Kita beri efek pada teks tersebut agar terlihat menarik dengan menggunakan layer style. Caranya klik icon ‘Fx’ yang berada di bawah layer dan pilih ‘blending option’




  • Pada layer style ini, kita bebas menambahkan efek apa pun sesuai kebutuhan. Cobalah kita berkreasi dengan mencoba satu per satu efek yang terdapat pada layer style ini. Untuk cover simple ini saya contohkan memberi efek seperti berikut.







  • Selanjutnya, kita tinggal percantik cover simple yang telah kita buat tadi sesuai kreasi masing-masing.




  • Terakhir, kita simpan file tersebut dengan cara pilih menu ‘file’ dan pilih ‘save’ atau ‘save as’. Lalu kita bisa menyimpan file itu dengan berbagai macam format.




  • Dan inilah hasilnya.



Bagaimana? Cukup mudah bukan dalam membuat cover simple?

Sekian artikel kali ini, bila ada yang ingin ditanyakan silakan tulis di kolom komentar. Jangan lupa untuk share artikel ini apabila bermanfaat. Sampai jumpa di artikel selanjutnya, see you!

Postingan terkait:

1 Tanggapan untuk "Membuat Cover Simple dengan Memanfaatkan Gradient dan Layer Style"

  1. Permainan Sabung Ayam Online di Agen BOLAVITA , dengan minimal deposit hanya Rp 25.000 saja , dan minimal betting hanya Rp 10.000 saja sudah bisa mainkan permainan Sabung Ayam

    https://judislotgratis.siterubix.com/link-daftar-terbaru-bolavita-2020/

    Produk Kami Judi Sabung Ayam Online S128, SV388.

    https://www.sateayam.pro/
    https://m1.hj128.pw
    Daftar Sabung Ayam sv388
    Daftar Sabung Ayam Online S128

    Agen Sabung Ayam Online Bolavita Banyak Bonus dan Promo Mari Bergabung :

    Promo Sabung Ayam Terbaru 8x Win Beruntun.
    Bolavita Bisa Deposit Via OVO & GO-Pay.
    Sabung Ayam Deposit Via Pulsa XL & TSEL 25rb.

    Promo Promo BOLAVITA

    Telegram : +62812-2222-995
    Wechat : Bolavita
    WA : +62812-2222-995
    Line : cs_bolavita

    ReplyDelete