Mengenal Macam-Macam Tools Pada Photoshop Beserta Fungsinya



Siapa yang tidak mengenal Photoshop? Software keluaran Adobe ini sudah banyak digunakan untuk membuat desain, ilustrasi, mengedit foto, dan sebagainya. Selain tampilannya yang menarik, cara menjalankannya pun cukup mudah.

Di dalam aplikasi Photoshop sendiri terdapat banyak sekali tools dengan fungsi yang berbeda-beda. Pada postingan kali ini, saya akan menjelaskan tools yang ada pada Photoshop lengkap dengan gambar beserta fungsinya. Dengan memahami tools yang ada di Photoshop, tentu akan mempermudah kita dalam membuat suatu desain.

1. Move Tool





Move Tool berfungsi untuk memindahkan objek baik foto, teks, brush, dan lain-lain. Selain itu, move tool juga dapat digunakan untuk mengatur align pada bagian option box-nya. Cara menggunakannya tinggal menyeret objek yang akan kita pindahkan ke tempat yang diinginkan.



2.   Marque Tool


Marque tool berfungsi untuk membuat seleksi. Bila kita mengklik pada tool ini dan menahannya, maka akan muncul jenis dari marque tool. Seperti berikut:

-     Reqtangular Marque Tool : Membuat area seleksi berupa segi empat dengan sudut 90 derajat.

-     Eliptical Marque Tool : Membuat area seleksi berbentuk lingkaran.

-     Single Row Marque Tool : Membuat area seleksi berbentuk garis horizontal.

-     Single Column Marque Tool : Membuat area seleksi berbentuk garis vertikal.



3.   Lasso Tool


Tool ini memiliki fungsi seperti marque tool, tetapi kita dapat mengaturnya secara manual.
-     Lasso Tool : Membuat area seleksi sesuai dengan gerakan cursor mouse.
-     Polygonal Lasso Tool : Membuat area seleksi berbentuk persegi atau garis lurus.
-     Magnetic Lasso Tool : Membuat area seleksi, tetapi sesuai dengan sudut dari objek.


4.   Quick Selection Tool dan Magic Wand Tool



-     Quick Selection Tool : Membuat seleksi secara mudah dan cepat.
-     Magic Wand Tool : Membuat seleski pada objek yang memiliki warna serupa, toleransinya bisa ditaur pada option box.


5.   Crop dan Slice Tool


-     Crop Tool : Memotong gambar dengan bentuk persegi atau sejajar.
-     Slice Tool : Membuat potongan gambar.
-     Slice Select Tool : Memilih potongan gambar bila kita ingin menyeretnya. 

Dalam Photoshop yang versinya lebih tinggi dari CS 3, terdapat satu tool lagi pada bagian ini yaitu Perspektif Crop Tool. Berfungsi untuk memotong gambar dan bisa disesuaikan sudutnya, tidak harus 90 derajat.


6.   Brush dan Patch Tool


-     Spot Healing Brush Tool : Menghilangkan bagian tertentu dari gambar dengan cara menyesuaikan warnanya dengan sekitarnya.
-     Healing Brush Tool : Mencetak atau menduplikat bagian tertentu sesuai gerakan cursor mouse.
-     Patch Tool : Menggantikan bagian yang diseleksi dengan bagian lain pada gambar yang kita pilih dengan bentuk yang sama. Caranya, aktifkan terlebih dahulu patch tool, lalu seleksi objek yang akan diganti, kemudian seret area yang terseleksi ke area yang akan menggantikannya.
-     Red Eye Tool : Menghapus warna merah pada mata akibat refleksi cahaya.


7.   Brush Tool



-     Brush Tool : Berfungsi seperti kuas yang dapat digunakan untuk berbagai macam keperluan. Untuk lebih jelas simak pada artikel tentang brush tool yang sudah saya bahas.
-     Pencil Tool : Membuat objek coretan pensil.
-     Color Replacement Tool : Mengganti warna pada sebuah gambar.
 
Dalam Photoshop yang versinya lebih tinggi dari CS 3, terdapat satu tool lagi pada bagian ini yaitu Mixer Brush Tool. Berfungsi untuk memberikan polesan dengan mencampurkan warna kuas dan gambar.


8.   Clone Stamp Tool



-     Clone Stamp Tool : Menggandakan atau menduplikat area gambar.
-     Clone Patern Tool : Menggandakan pola atau corak pada suatu gambar.


9.   History Brush Tool



-     History Brush Tool : Membuat polesan kuas yang digabungkan dengan perintah terakhir yang kita terapkan.
-     Art History Brush Tool : Membuat polesan kuas, tetapi lebih bervariasi yang dapat kita tentukan sesuai keinginan.


10.  Eraser Tool



-     Eraser Tool : Untuk menghapus gambar.
-     Background Eraser Tool : Untuk menghapus latar belakang gambar sesuai warna.
-     Magic Eraser Tool : Untuk menghapus area pada gambar yang memiliki gambar cukup keras.


11.  Gradient Tool



-     Gradient Tool : Membuat warna pada bidang gambar atau layer.
-     Paint Bucket Tool : Memberi warna pada suatu warna atau layer.


12. Blur Tool



-     Blur Tool : Mengaburkan warna.
-     Sharpen Tool : Menajamkan warna.
-     Smudge Tool : Memberi efek seperti gosokan jari tangan pada cat basah.


13. Dodge, Burn, dan Sponge Tool



-     Dodge Tool : Mencerahkan gambar.
-     Burn Tool : Menggelapkan gambar.
-     Spong Tool : Mengubah satu rasi warna gambar.


14. Pen Tool


Silakan baca artikel tentang pen tool yang sudah saya bahas untuk lebih jelasnya.

-     Pen Tool : Membuat objek path dengan bentuk terstruktur.
-     Freeform Pen Tool : Membuat objek path dengan bentuk bebas.
-     Add Anchor Point Tool : Menambah titik poin pada suatu objek path.
-     Delete Anchor Point Tool : Mengubah titik poin pada suatu objek path.
-     Covert Point Tool : Menyeleksi objek yang ingin kita pindahkan.


15. Text Tool


Tool ini berfungsi untuk memberikan teks sesuai keinginan kita.

-     Horizontal Type Tool : Membuat objek teks secara horizontal.
-     Vertical Type Tool : Membuat objek teks secara vertikal.
-     Horizontal Type Mask Tool : Membuat area seleksi berbentuk teks secara horizontal.
-     Vertical Type Mask Tool :  Membuat area seleksi berbentuk teks secara vertikal.


16. Path Selection Tool



-     Path Selection Tool : Memilih objek path.
-     Direct Selection Tool : Memilih titik-titik poin pada suatu objek path.


17. Shape Tool



Shape Tool digunakan untuk membuat suatu objek.

-     Rectangle Tool : Membuat objek persegi.
-     Rounded Rectangle Tool : Membuat objek persegi dengan sudut tumpul.
-     Elipse Tool : Membuat objek lingkaran.
-     Polygon Tool : Membuat objek segi banyak atau bintang.
-     Line Tool : Membuat objek garis.
-     Custom Shape Tool : Membuat objek lain sesuai yang sudah disediakan oleh Photoshop, atau dapat kita cari di internet.


18. Eyedropper Tool



-    Eyedropper Tool : Mengambil sampel warna pada gambar dan menyimpannya di box warna.
-     Ruler Tool : Mengukur panjang, sudut kemiringan, dan posisi pada gambar.


19. Hand Tool


Hand Tool berfungsi untuk menggeser tampilan pada dokumen.



20.  Zoom Tool


Berfungsi untuk memperbesar atau memperkecil tampilan gambar pada dokumen kerja.



21. Set Foreground dan Background


Berfungsi untuk mengganti warna pada foreground dan background.



22.  Quick Mask Mode


Mengolah file foto atau gambar ke dalam mode normal dan quick mask.



23.  Screen Mode


Mengubah tampilan jendela sesuai keinginan.



Itulah tools yang terdapat pada Adobe Photoshop yang sekiranya dapat membantu kita dalam membuat desain atau mengedit foto.

Postingan terkait:

4 Tanggapan untuk "Mengenal Macam-Macam Tools Pada Photoshop Beserta Fungsinya"